Total Pageviews

Tuesday, June 23, 2020

Restorasi Yamaha Alfa 2R

Setelah lama vakum tidak upload blog sejak mulai pandemi Covid 19 akhirnya saya berusaha menyempatkan update pada hari ini.  Tidak seperti biasanya yang selalu menampilkan tangki tangki kustom bikinan kami,  kali ini akan saya bahas mengenai koleksi motor 2 tak saya.  Kali ini yang saya bahas adalah hasil restorasi yamaha Alfa 2 R.

Yamaha Alfa 2R yang saya restorasi ini keluaran tahun 91 yang saya peroleh dari pinggir sawah dengam kondisi memprihatinkan karena digunakan sebagai transportasi ke sawah oleh pemiliknya.    


Itu kondisi saat saya memperoleh motor Yamaha Alfa tersebut.  Saya berencana merestorasi total sehingga diharapkan seperti aslinya.  Namun dalam perjalanannya terpikir untuk sedikit beda dengan cara melakukan chrome pada tromol kaki kaki dan juga mesin, dengan harapan tampil beda dan bersih.  


Mesin diturunkan bongkar total dan semua jeroan diganti baru dan original.  Rangka dan body dicat ulang biar semakin kinclong.  Untuk parts yang sudah tidak bisa dipakai saya mencari parts pengganti yang original baik yang baru maupun bekas.  Memang agak susah mencari parts original namun disitulah seni nya merestorasi motor.  

Setelah beberapa waktu akhirnya motor bisa dirakit ulang dan siap dipakai untuk sekedar jalan jalan sore. 







Motor full kinclong dengan sentuhan chrome dan repaint.  Untuk stripping sengaja saya memakai stripping yamaha alfa Malaysia biar tampil beda. Ayo ramai ramai kita restorasi motor 2 tak ini mumpung bahan masih murah.  

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.